Tipe Data Angka
Table of Contents
Menggunakan Operasi Matematika Pada Python - This article is part of a series.
Pada bagian ini, kamu akan belajar tentang penggunaan operasi matematika pada Python. Kita akan membahas tipe data angka, operasi dasar matematika seperti penambahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian, serta beberapa konsep menarik lainnya.
Pemahaman tentang tipe data angka sangat penting dalam pemrograman Python. Setiap tipe data angka memiliki peruntukannya sendiri, dan pemilihan yang tepat sangat tergantung pada jenis data yang akan diwakili. Mari kita eksplorasi masing-masing tipe data lebih lanjut beserta contoh kasusnya.
A. Integer (int
)
#
Tipe data int
digunakan untuk merepresentasikan bilangan bulat. Rentang nilai untuk tipe data ini tergantung pada arsitektur sistem tempat Python dijalankan, tetapi umumnya rentangnya sangat luas. Umumnya, pada arsitektur 64-bit, rentangnya adalah dari -9223372036854775808
hingga 9223372036854775807
. Berikut adalah contoh variabel dengan tipe data int
:
bilangan_bulat = 5
bilangan_negatif = -10
Tipe data int
termasuk tipe data yang cukup populer dan banyak digunakan pada berbagai macam aplikasi. Contoh data yang cocok menggunakan tipe data int
: Penghitungan jumlah barang dalam stok, jumlah pengguna di suatu platform, atau indeks dalam suatu data struktur.
B. Floating-Point (float
)
#
Tipe data float
digunakan untuk merepresentasikan bilangan desimal. Rentang nilai dan presisi tipe data ini tergantung pada implementasi Python yang digunakan. Untuk sebagian besar kasus, rentang nilai float
pada Python adalah sekitar 1.7 x 10^-308
hingga 1.7 x 10^308
. Berikut adalah contoh variabel dengan tipe data float
:
bilangan_desimal = 3.14
bilangan_sains = 6.022e23 # notasi ilmiah
Tipe data float
juga termasuk tipe data yang sering digunakan dalam berbagai maca aplikasi. Berikut beberapa contoh data yang menggunakan tipe data float
: Representasi nilai koma dalam perhitungan ilmiah, seperti kecepatan objek, hasil eksperimen fisika, atau koordinat geografis.
C. Complex (complex
)
#
Tipe data complex
digunakan untuk merepresentasikan angka kompleks dengan bagian real dan imajiner. Tidak ada batasan nilai tertentu pada tipe data ini. Berikut contoh variabel dengan tipe data complex
:
angka_kompleks = 2 + 3j
Berbeda dengan tipe data int
dan float
, tipe data complex
termasuk jarang digunakan. Contoh aplikasi yang membutuhkan tipe data complex
antara lain simulasi dalam domain sains atau teknik yang melibatkan komponen real dan imajiner, seperti analisis rangkaian listrik atau solusi persamaan diferensial.
D. Decimal (decimal
)
#
Modul decimal
menyediakan tipe data Decimal yang digunakan untuk akurasi desimal yang tinggi. Contoh:
from decimal import Decimal
nilai_decimal = Decimal('3.14159')
Diantara aplikasi yang menggunakan tipe data decimal
adalah perhitungan keuangan yang membutuhkan akurasi desimal yang tinggi, seperti perhitungan bunga atau pajak.
E. Binary (bin()
) dan Hexadecimal (hex()
)
#
Fungsi bin()
dan hex()
digunakan untuk mengonversi bilangan ke format biner atau heksadesimal. Contoh:
angka_biner = bin(10) # hasil: '0b1010'
angka_heksa = hex(16) # hasil: '0x10'
Contoh kasus: Representasi data dalam bentuk biner (misalnya, konfigurasi bit dalam pengolahan citra) atau heksadesimal (misalnya, alamat memori dalam debugging).